Politik 12 Februari 2023

Berikan Sambutan di Pelantikan Pantarlih, Kades Bulo-Bulo: Penyelenggara itu Berintegritas

PINTUPERADABAN.COM, BULUKUMBA- Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Bulo-Bulo menggelar Pelantikan dan Sumpah untuk Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) pada Pemilihan Umum tahun 2024, Minggu (12/02/23). Kepala Desa Bulo-Bulo Mappilawa turut hadir serta memberikan Sambutan pada prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut.

Sebagai mantan penyelenggara, Mappilawa tidak hanya memberi pesan kepada Pantarlih untuk bekerja sesuai dengan ketentuan perundang-undangan, tetapi juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa atas nama Pemerintah Desa Bulo-Bulo akan mendukung dan bersedia menambahkan fasilitas pendukung pada pelaksanaan Coklit di Desa Bulo-Bulo.

"Kami atas nama Pemerintah Desa Bulo-Bulo mendukung segala tahapan pemilu tahun 2024 ini, dan jika perlu kami akan menambahkan fasilitas tambahan untuk Pantarlih saat menjalankan tugasnya," ujar Mappilawa.

Sebanyak 10 orang Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) mengikuti prosesi pelantikan yang berlangsung di Gedung Sorga Desa Bulo-Bulo pada pukul 08:30 waktu setempat. Pantarlih merupakan petugas yang dibentuk oleh PPS Bulo-Bulo dan akan melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) dengan cara mendatangi pemilih secara langsung.

Ketua PPS Bulo-Bulo, Syamsir, menambahkan bahwa masa kerja Pantarlih dimulai sejak 12 Februari sampai 11 April 2023.

Official Pintu Peradaban
207 71

Advertisement

Iklan Banner
Iklan Banner

Latest News

Sosial 02 April 2025
IPPMATIRTA Sukses Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Desa Tirongkotua

IPPMATIRTA Sukses Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Desa Tirongkotua

Ajmail Umar
103
Get In Touch

Berdikari C, Jln. Ahmad Yani, Bulukumba

62 853-4365-2494 / 62 853-4043-4280

official@pintuperadaban.com

Follow Us

© Pintu Perdaban.Com. All Rights Reserved. Design by HTML Codex